all you can eat harapan indah bekasi

5 Rekomendasi All You Can Eat di Harapan Indah, Patut Dicoba!

Kota Harapan Indah merupakan salah satu perumahan terpadu terbaik di Bekasi yang menyuguhkan pilihan culster premium.

Bagaimana tidak, terdapat berbagai pilihan cluster yang mengusung konsep modern minimalis, mulai dari desain Jepang hingga tropical modern.

Tata letaknya pun dibuat dengan detail dan cermat untuk mengoptimalkan setiap sudut ruangan supaya tetap terkesan spacious.

Memiliki hunian di Kota Harapan Indah bukanlah suatu hal yang perlu disesali sama sekali. 

Sebaliknya, Kota Harapan Indah memiliki daya tarik tersendiri, terutama jika berbicara mengenai lokasinya yang amat strategis.

Kota Harapan Indah berlokasi di pusat kota Bekasi sehingga mudah dijumpai banyak restoran dan kafe, tak terkecuali all you can eat

5 Restoran All You Can Eat di Kota Harapan Indah

Beberapa tahun belakangan ini, restoran yang mengusung konsep all you can eat sedang naik daun.

Restoran all you can eat memang cocok bagi Anda yang mungkin tengah bingung untuk menentukan makanan sebab di sana ada banyak pilihan menu. 

Untuk itu, simak 5 daftar restoran all you can eat di bawah ini yang tidak boleh Anda lewatkan.

1. Mr. Sumo

Rekomendasi pertama all you can eat Kota Harapan Indah Bekasi adalah Mr. Sumo. Restoran all you can eat ini memang kerap mendatangkan respons positif dari para pengujung.

Pasalnya, Mr. Sumo menawarkan berbagai macam menu dengan harga yang relatif terjangkau. Di sana, terdapat banyak pilihan kuah untuk suki dan grill seperti kuah kaldu ayam, tom yum, mala, kolagen, hingga konbu.

Kemudian, untuk pilihan lauknya, Anda bisa mencicipi daging sapi, daging ayam, udang, dan ikan yang tentunya diperhatikan kesegarannya.

Jika bosan menu suki dan grill, Anda bisa mencicipi aneka bakso, sushi, pasta, nasi goreng, hidangan penutup, dan masih banyak lagi.

Tidak perlu khawatir, restoran all you can eat Kota Harapan Indah ini sudah memiliki tempat indoor maupun outdoor dan telah tersedia tempat bermain untuk anak-anak.

Alamat lengkap: Kota Harapan Indah, Sentra Kuliner Meli Melo, Blok 1A, Jl. Raya Boulevard Hijau

Jam operasional: Senin – Minggu, pukul 11.00 – 22.00

Harga: Rp121.000/orang

Menu favorit: Sukiyaki, grill, dan dimsum

Telepon: 021-88866426

2. Sogogi Shabu & Grill

Berikutnya, rekomendasi AYCE di Kota Harapan Indah adalah Sogogi Shabu & Grill. Bagi Anda yang mencari daging premium, restoran ini adalah pilihan yang tepat.

Anda dapat mencicipi berbagai olahan daging sapi, mulai dari dagin shortplate, rib eye, wagyu steak, hingga marbling steak.

Tidak sampai situ, restoran ini juga menghidangkan berbagai macam pilihan sup yang dapat melegakkan tenggorokan seperti tom yum dan spicy miso. 

Di Sagogi Shabu & Grill, tersedia juga es krim berbagai rasa serta pilihan dessert lainnya yang tentunya pas dijadikan sebagai hidangan penutup.

Alamat lengkap: Kota Harapan Indah, Ruko Sentra Niaga Bulevar Hijau, Blok C5 No. 12 – 13, Jl. Boulevard Hijau Raya

Jam operasional: Senin – Minggu, pukul 12.00 – 22.00

Harga: Rp99.000/orang

Menu favorit: Saikoro steak, wagyu

Telepon: 0878-1124-3025

3. Kita Steamboat & Yakiniku

Selanjutnya, telah hadir Kita Steamboat & Yakiniku di Kota Harapan Indah Bekasi. Anda dapat menikmati hidangan di restoran ini hanya dengan menyiapkan kocek mulai dari Rp50 ribu saja.

Jangan salah sangka, meskipun relatif terjangkau, Kita Steamboat & Yakiniku menyuguhkan menu yang sangat banyak sehingga seperti tak terbatas.

Menu yang menjadi andalan di restoran ini di antaranya shabu-shabu, aneka daging, sayuran segar, dan steamboat yang menyegarkan.

Dengan mengusung konsep all you can eat, restoran ini memungkinkan pengujungnya untuk meracik nasi sesuai selera dan sepuasnya.

Alamat lengkap: Kota Harapan Indah, Jl. Raya Boulevard Hijau Blok C5 No. 11

Jam operasional: Senin – Minggu, pukul 10.00 – 21.00

Harga: Rp100.000/orang

Menu favorit: Daging marinasi, shabu-shabu

Telepon: 0819-1894-9494

4. Manse Korean Grill

Salah satu pilihan AYCE yang juga terjangkau yaitu Manse Korean Grill yang berlokasi di Ruko Mega Boulevard, Harapan Indah.

Sedikit berbeda dari yang lainnya, Manse Korean Grill merupakan restoran all you can eat bergaya Korea.

Sejalan dengan hal tersebut, Anda akan dengan mudah menjumpai berbagai pilihan menu khas Korea seperti sop bulgogi, kimchi, dan sop rumput laut.

Meski begitu, Manse Korean Grill tetap memperhatikan kualitas daging yang dipakainya, yakni yang telah tersertifikasi US beef. 

Alamat lengkap: Kota Harapan Indah, Ruko Mega Boulevard, Blok RV2 No. 1C, Jl. Harapan Indah Boulevard

Jam operasional: Senin – Minggu, pukul 12.00 – 21.00

Harga: Rp99.000/orang

Menu favorit: Grill, shabu shabu

Telepon: 0877-0877-9039

5. Shabu Yoi

Terakhir di daftar kali ini, terdapat Shabu Yoi yang tak kalah menarik untuk dikunjungi. Bagaimana tidak, restoran ini memungkinkan pengunjung untuk memilih paket shabu-shabu, grill, atau mengombinasikan keduanya.

Terlebih lagi, Shabu Yoi menawarkan pilihan daging yang sangar beragam dan tentunya berkualitas.

Selain menu tersebut, ada menu lain yang juga patut dicicipi seperti menu donburi, aneka dessert, salad, snack, pudding, dimsum, hingga aneka ramen.

Untuk bisa makan di Shabu Yoi, Anda hanya perlu menyiapakan kocek mulai dari Rp38 ribu-an saja untuk mendapatkan hidangan utamanya.

Alamat lengkap: Kota Harapan Indah, Ruko Asia Tropis, Blok AT17 No. 35 – 36, Jl. Harapan Indah Boulevard

Jam operasional: Senin – Minggu, pukul 11.00 – 21.00

Harga: Rp149.000/orang

Menu favorit: Shabu-shabu, grill, ramen

Telepon: 021-89253393

Nikmati Fasilitas Lengkap dengan Tinggal di Kota Harapan Indah

Lima restoran all you can eat di atas menjadi bukti bahwa Kota Harapan Indah dikelilingi oleh berbagai fasilitas penunjang yang mumpuni.

Tak hanya restoran, Anda juga bisa menemukan beragam fasilitas lainnya, seperti supermarket, klub olahraga, food market, waterpark, dan jogging track.

Nah, untuk bisa menikmati semua fasilitas ini, Anda bisa memilih untuk tinggal di Kota Harapan Indah Bekasi.

Saat ini, ada beberapa cluster baru di Harapan Indah, seperti Nismara, Lavesh, dan Asera Nishi.

Harga rumah di cluster Nismara dan Lavesh mulai dari Rp1,4 M-an. Sementara itu, harga rumah di cluster Asera Nishi mulai dari Rp2,4 M.

Di samping menikmati fasilitas lengkapnya, Anda juga bisa menikmati beragam kemudahan dengan tinggal di Harapan Indah.

Kota mandiri yang ada di dekat Jakarta Timur ini memiliki akses yang mudah, yakni hanya 12 menit dari Stasiun Kranji dan 12 menit dari Tol Cakung.

Related Post

cafe di harapan indah bekasi

5 Cafe di Harapan Indah Bekasi, Bisa untuk WFC dan Nongkrong

Hotel di Harapan Indah

5 Hotel di Kota Harapan Indah, dari yang Murah hingga Mewah